Sabtu, 10 Maret 2012

Etika

Etika filosofis secara harfiah (fay overlay) dapat dikatakan sebagai etika yang berasal dari kegiatan berfilsafat atau berpikir, yang dilakukan oleh manusia. Karena itu, etika sebenarnya adalah bagian dari filsafat; etika lahir dari filsafat.
Etika termasuk dalam filsafat, karena itu berbicara etika tidak dapat dilepaskan dari filsafat Karena itu, bila ingin mengetahui unsur-unsur etika maka kita harus bertanya juga mengenai unsur-unsur filsafat. Berikut akan dijelaskan dua sifat etika
1. Non-empiris Filsafat digolongkan sebagai ilmu non-empiris. Ilmu empiris adalah ilmu yang didasarkan pada fakta atau yang kongkret. Namun filsafat tidaklah demikian, filsafat berusaha melampaui yang kongkret dengan seolah-olah menanyakan apa di balik gejala-gejala kongkret. Demikian pula dengan etika. Etika tidak hanya berhenti pada apa yang kongkret yang secara faktual dilakukan, tetapi bertanya tentang apa yang seharusnya dilakukan atau tidak boleh dilakukan.
2. Prakti Cabang-cabang filsafat berbicara mengenai sesuatu “yang ada”. Misalnya filsafat hukum mempelajari apa itu hukum. Akan tetapi etika tidak terbatas pada itu, melainkan bertanya tentang “apa yang harus dilakukan”. Dengan demikian etika sebagai cabang filsafat bersifat praktis karena langsung berhubungan dengan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan manusia. Tetapi ingat bahwa etika bukan praktis dalam arti menyajikan resep-resep siap pakai. Etika tidak bersifat teknis melainkan reflektif. Maksudnya etika hanya menganalisis tema-tema pokok seperti hati nurani, kebebasan, hak dan kewajiban, dsb, sambil melihat teori-teori etika masa lalu untuk menyelidiki kekuatan dan kelemahannya. Diharapakan kita mampu menyusun sendiri argumentasi yang tahan uji.

Etika merupakan nilai-nilai perilaku yang dibangun oleh seserang atau organisasi yang berinteraksi dengan lingkunganya.

Beberapa Prinsip Etika diantaranya :
1.     Keindahan
2.     Persamaan
3.     Kebaikan
4.     Keadilan
5.     Kebiasaan
6.     Kebenaran

Pembagian Etika secara Umum
·         Mampu merancang, melaksanakan dan menyelesaikan study dengan baik.
·         Menciptakan kehidupan kampus yang nyaman, tertib dan kondusif.
Sedangkan ,
Etika secara khusus diantaranya adalah bergaul, bertegur sapa, sopan bermakna sesuai dengan norma yang berlaku.
Profesi merupakan pekerjaan yang dilakukan dan sebagai kegiatan pokok yang menghasilkan nafkah kehidupan dan mengamdalka sesuai yang keahlian yang dimiliki.
Beberapa prinsip Etika diantaranya :
ü  Tangggung Jawab
ü  Keadilan
ü  Otonomi

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar